6 NOVEMBER 2095 / RUMAH UTAMA YOTSUBA – RUANG LUKIS
(Translater : Fulcrum)

Tatsuya, yang masih melihat keluar jendela sampai sekarang, tiba-tiba melihat ke pintu.
Walaupun dari luar rumah ini terlihat seperti rumah tradisional Jepang, tapi dalamnya seperti pertemuan antara barat dan timur. Cara yang tepat untuk menyebutnya mungkin adalah mansion bergaya Jepang-Barat. Ruangan-ruangan di rumah ini tidak sepenuhnya bergaya Jepang ataupun barat.
Ruang Lukis ini, tempat tamu ini, bergaya barat. Wallpaper ruangan, langit-langit, lantai, jendela, bahkan sampai lampu-lampunya dan perabotannya semua bergaya barat.
Pintu ruangan ini dibuat dari kayu.
Saat Tatsuya sedang memandangnya, sebuah ketukan terdengar dari balik pintu.
Miyuki menjawab “Masuk” selagi duduk di sofa, dan sebuah suara berkata “Permisi” terdengar saat pintu itu dibuka. Seorang ‘pelayan’ muncul dari balik pintu, mengenakan celemek didepan kimono nya.
‘Pelayan’ itu menunduk sebelum dia meminggir.
Seseorang yang mengenakan setelan berdiri di belakangnya.
Orang itu adalah orang yang sangat dikenal Tatsuya.
Miyuki kaget sampai menutup mulutnya dengan tangannya.
Walau tidak sedekat Tatsuya, tapi Miyuki juga mengenal orang itu.
Saat orang itu masuk kedalam ruangan, pelayan itu menunduk lagi sebelum pergi tanpa mengatakan apapun. Sepertinya pelayan itu hanya bertugas untuk mengantarkan orang ini.
“Lama tidak bertemu, Tatsuya. Yah, kalau dipikir-pikir lagi itu baru seminggu yang lalu.”
“Mayor…. mengapa Anda, tidak, Anda dipanggil oleh Oba-ue, bukan?”
Saat sedang bertanya, Tatsuya merubah ‘pertanyaan’nya menjadi sebuah ‘pernyataan’. Tidak ada alasan bagi Kazama untuk mengunjugi Yotsuba, karena itu pasti alasan dari kedatangannya adalah karena dia dipanggil.
“Itu benar. Tapi, aku tidak tahu kalau kau juga dipanggil.”
“….Maafkan aku.”
Yang meminta maaf adalah Miyuki, yang telah berdiri saat Kazama masuk dalam ruangan.
Kazama bukanlah tipe orang yang mempermasalahkan hal-hal kecil.
“Itu bukan masalah besar.”
Kazama dan Miyuki tidak berbicara banyak.
Faktanya, mereka tidak pernah bertemu tanpa ada Tatsuya.
Itulah mengapa Kazama, sebagai pihak ketiga, tidak bisa terlalu leluasa saat berbicara dengan Miyuki tidak seperti saat dengan Tatsuya. Walau begitu, karena selalu ada Tatsuya saat mereka bertemu, dia tidak menganggap Miyuki lebih dari ‘adik Tatsuya’.
Tetap saja, walaupun mereka jarang bertemu, pertemuan pertamanya dengan Kazama sama dengan Tatsuya.
Pertemuan mereka berdua dengan Kazama terjadi tiga tahun lalu.